Apresiasi Nasabah Cilik, BNI Ajak Edutrip Ke Korea
Jakarta, 8 November 2016 - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI merealisasikan program BNI Taplus Anak Goes to Korea dengan mengajak tiga nasabah BNI Taplus Anak ke Korea. Ketiga nasabah cilik BNI itu terpilih untuk diajak ke Korea setelah berhasil memenangkan lomba menggambar dan mewarnai berskala nasional dengan tema “Aku Cinta Bumiku” yang telah dilaksanakan di 15 wilayah pada periode 23 Juli - 14 Agustus 2016.
Ceremony keberangkatan para pemenang ke Korea dilaksanakan di Jakarta, Senin (7 November 2016), para pemenang dilepas oleh Direktur Konsumer Banking BNI, Anggoro Eko Cahyo. Hari ini, para pemenang telah tiba di Seoul dan mengunjungi Kantor BNI Cabang Seoul.
Ketiga nasabah yang beruntung adalah Farah Fadilla dari BNI Wilayah Bandung, Agatha Dewi Setyani dari BNI Wilayah Manado, dan Wynneth Artdelyn Jess BNI Wilayah Senayan. Para pemenang lomba tersebut berhak atas hadiah utama berupa Liburan ke Everland Korea dan Edu Trip ke BNI Kantor Cabang Korea.
Selain 3 nasabah cilik yang beruntung tersebut, BNI juga memberangkatkan pemenang Olimpiade Sains Kuark, Bara Maqiya Madani yang juga nasabah BNI Taplus Anak. Olimpiade tersebut diselenggarakan oleh PT Kuark International bekerjasama dengan BNI.
"Selamat untuk tiga nasabah cilik BNI yang berhak mendapatkan hadiah utama dari BNI, dan bagi nasabah BNI yang belum beruntung nantikan program-program menarik dari BNI selanjutnya," ujar Anggoro.
Kunjungan ke Korea tersebut dilaksanakan pada 7-11 November 2016. Ketiga nasabah cilik BNI tersebut berhasil mengungguli 6.282 anak lain yang turut dalam Lomba Menggambar “Aku Cinta Bumiku” di seluruh Indonesia. Dari sejumlah peserta tersebut, selain 3 peserta yang berhak mendapatkan hadiah utama, 12 peserta lainnya berhak mendapatkan hadiah berupa paket liburan ke Jakarta dan Penambahan Saldo (Top Up) tabungan BNI Taplus Anak senilai masing-masing Rp 1.000.000,-.
Sebagai bagian dari dukungan terhadap program pemerintah Gerakan Menanam 1 juta pohon, setiap pendaftaran peserta BNI Taplus Anak Goes to Korea, BNI menyiapkan donasi 1 bibit pohon sehingga total dari program tersebut BNI mendonasikan 7700 bibit pohon. Penanaman bibit pohon diwakilkan oleh para pemenang dengan menanam bersama di Institute Pertanian Bogor.
Program BNI Taplus Anak Goes To Korea merupakan upaya BNI untuk terus meningkatkan kesadaran menabung sejak usia dini di Indonesia. Selain program tersebut, BNI telah melakukan beberapa program loyalti bagi nasabah BNI Taplus Anak lainnya seperti bekerja sama dengan PT Kuark International dalam menyelenggarakan Olimpiade Sains Kuark untuk seluruh anak-anak di 33 propinsi dan bekerja sama dengan PT Mizan Publishing House menyelenggarakan program Lomba Menulis.
Tujuan program-program tersebut adalah untuk meningkatkan kesadaran menabung dan mengelola uang sejak dini sehingga BNI Taplus Anak menjadi Top of Mind anak-anak Indonesia, meningkatkan pertumbuhan dana perorangan BNI Taplus Anak dan meningkatkan akuisisi dan upselling BNI Taplus Anak serta meningkatkan minat orang tua mererka terhadap produk BNI lainnya. Sesuai dengan tagline layanan BNI untuk Konsumer & Ritel: Lifetime Banking Partner, BNI menyediakan produk simpanan dan pinjaman bagi usia dini hingga purna bhakti.
Melalui program BNI Taplus Anak Goes to Korea nasabah cilik yang membuka rekening Taplus Anak BNI lebih dari 2.000 orang. BNI Taplus Anak Goes to Korea merupakan kelanjutan (series) dari program BNI Taplus Anak Goes to Tokyo Disneyland yang diselenggarakan tahun 2014 dan program BNI Taplus Anak Goes to Hong Kong Disneyland yang diselenggarakan tahun 2015.
BNI Taplus Anak merupakan produk simpanan dalam bentuk tabungan yang diperuntukkan bagi anak dan remaja sampai usia 17 tahun guna menumbuhkan budaya menabung bagi anak-anak usia dini. Sampai dengan 31 Oktober 2016, dana pihak ketiga (DPK) BNI Taplus Anak mencapai Rp 2,3 triliun dengan total nasabah lebih dari 1,1 juta nasabah.
Untuk informasi lebih lanjut, dapat menghubungi:
Kiryanto, Corporate Secretary BNI
Telp : 021-5728387, Email : bni@bni.co.id
BNI Shows Appreciation for Its Younger Customers with an Edutrip to Korea
Jakarta, 8 November 2016 - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk or BNI realized its BNI Taplus Anak Goes to Korea program by inviting three BNI Taplus Anak customers to Korea. The three young BNI customers were selected after winning a nationwide drawing and coloring competition with the theme "I Love Bumiku", carried out in 15 regions from July 23 to August 14, 2016.
The departure ceremony for the winners was held in Jakarta, Monday (7 November 2016), BNI Consumer Banking Director Anggoro Eko Cahyo seeing off the winners. Today, the winners arrived in Seoul and visited the BNI branch office in the city.
The three lucky customers are Farah Fadilla from BNI Bandung Regional Office, Dewi Agatha Setyani from BNI Manado Regional Office, and Wynneth Artdelyn Jess from BNI Senayan Regional Office. The competition winners are entitled to the main prize of a holiday trip to Everland Korea and EduTrip to BNI Branch Office Trip in Korea.
In addition to the lucky customers, BNI also invited Kuark Science Olympiad winner Bara Maqiya Madani, who is also a customer BNI Taplus Children. The Olympic event was organized by PT Kuark International in collaboration with BNI.
"Congratulations to the three winners of BNI grand prize. Customers who have not won will have other exciting programs from BNI to look forward to," said Anggoro.
The visit to Korea will take place from November 7 to 11, 2016. The three young BNI customers managed to surpass 6,282 other children participating in "I Love Bumiku" drawing competition throughout Indonesia. In addition to the three grand prize winners, 12 other participants were given vacation packages to Jakarta and a Rp 1.000.000,- additional balance top up in their BNI Taplus Anak savings account.
As part of its support for the government's program to plant 1 million Trees Movement, BNI prepares a donation of one tree seedling for every participant registered in the BNI Taplus Anak Goes to Korea program. In total, BNI donated 7,700 seedlings to the movement. The donation is symbolically represented with an event where the winners planted the seedlings together at Institut Pertanian Bogor.
BNI Taplus Anak Program Goes To Korea BNI is an effort to continue to raise awareness for saving from an early age in Indonesia. In addition to the program, BNI has conducted several loyalty programs for customers, such as BNI Taplus Anak’s collaboration with PT Kuark International in organizing Science Olympiad Kuark for children in 33 provinces, and BNI’s collaboration with PT Mizan Publishing House to organize a writing contest.
The programs aim to increase awareness of saving and money management early on so as to build BNI Taplus Anak as the Top of Mind brand of choice amongst Indonesia’s youth, promote the growth of BNI Taplus Anak individual funds, improve the acquisition and upselling of BNI Taplus Anak, as well as increase the interest of their parents in other BNI products. In accordance with BNI Consumer & Retail services tagline, “Lifetime Banking Partner”, BNI provides deposit and loan products from early childhood up to retirement age.
BNI Taplus Anak Goes to Korea has engaged over 2,000 young customers to open a BNI Taplus Anak account. BNI Taplus Anak Goes to Korea follows previous BNI programs Taplus Anak Goes to Tokyo Disneyland in 2014 and BNI Taplus Anak Goes to Hong Kong Disneyland in 2015.
BNI Taplus Anak is a savings deposit product aimed at children and adolescents up to 17 years, with a mission to foster the culture of saving in children at an early age. As of October 31, 2016, BNI Taplus Anak third-party funds (DPK) have reached Rp 2.3 trillion, with a total of over 1.1 million customers.
For more information, please contact :
Kiryanto, Corporate Secretary BNI
Telp: 021-5728387, Email: bni@bni.co.id