Jakarta, 21 Agustus 2019 --- Indonesia selalu haus akan prestasi di dunia sepakbola, sehingga segala upaya untuk mencetak bibit-bibit pesepakbola muda berbakat akan terus diperlukan. Salah satu langkah nyata untuk mencetak pesepakbola berkualitas itu dilakukan oleh PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (BNI) bersama dengan Yayasan Vamos Indonesia.
BNI memastikan, anak-anak asuh Vamos Indonesia, yaitu 19 pesepakbola muda harus berangkat ke Spanyol. Mereka adalah pesepakbola yang telah tersaring menjadi yang terbaik dari 1.000 pendaftar lainnya. Pelepasan Tim BNI Vamos Indonesia ini dilaksanakan di Menara BNI Pejompongan, Jakarta, Rabu (21 Agustus 2019), langsung disaksikan oleh Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) RI Rini Soemarno, Menteri Pemuda dan Olahraga RI Imam Nahrawi, serta Direktur Utama BNI Achmad Baiquni.
Achmad Baiquni menuturkan bahwa, BNI menjadi BUMN yang Pertama menindaklanjuti Instruksi Presiden Nomor 03 Tahun 2019 yang menginstruksikan adanya upaya terintegrasi dalam meningkatkan prestasi sepakbola Nasional dan Internasional melalui Pengembangan Bakat serta pemberian dukungan Badan-badan Usaha Milik Negara (BUMN). BNI berkomitmen untuk mendukung upaya - upaya dalam mempersiapkan tim sepakbola berbakat, sehingga Indonesia dapat bertanding pada kompetisi-kompetisi tingkat dunia seperti Olimpiade di Paris tahun 2024 dan World Cup di Amerika Serikat, Meksiko dan Kanada pada tahun 2026.
"BNI memfasilitasi pengiriman 19 pesepakbola muda ke Spanyol untuk bergabung di sekolah sepakbola Palencia untuk mendapat pelatihan hingga diikutsertakan pada pertandingan sepakbola di Liga Eropa. Ini menjadi tahap pertama dan diharapkan terus bergulir sehingga akan lahir banyak pesepakbola Indonesia yang unggul. Dengan demikian, para pesebakbola tersebut akan menjadi 'Hero' bagi Tim Nasional Indonesia dan mengharumkan nama Indonesia di forum internasional," ujar Baiquni.
Yayasan Vamos Indonesia sendiri memiliki program yang nyata sejak tahun 2016 antara lain dalam melakukan pencarian bibit atlit sepakbola Indonesia berbakat secara profesional, bekerjasama dengan sekolah sepakbola di Spanyol. Yayasan ini juga secara konsisten mengirimkan bibit-bibit pesepakbola berbakat hasil seleksi ke sekolah sepakbola di Spanyol seperti Palencia, Santander, Cordoba selama 2 tahun dan ikut bertanding di liga-liga Spanyol.
Hasil seleksi tim BNI Vamos Indonesia yang akan diberangkatkan ke Spanyol kali ini memberangkatkan atlit-atlit terbaik dari berbagai wilayah hingga ke Indonesia bagian timur. Wakil Indonesia bagian timur yang diikutsertakan adalah Yehezkiel Nababan kelahiran Jayapura, Fairuz Zaman Ohorella kelahiran Masohi, dan Muh Sarhan Albar kelahiran Pangkep Sulawesi Selatan.
Untuk informasi lebih lanjut, dapat menghubungi:
Corporate Secretary BNI
Telp: 021-5728387
Email: bni@bni.co.id