BNI Griya


  • Info
  • Tariff
  • Simulation
BNI Griya

BNI Griya merupakan fasilitas pembiayaan konsumtif beragunan properti yang dapat digunakan untuk tujuan : pembelian, pembangunan/renovasi, top up, refinancing, atau take over dengan jaminan berupa rumah tapak, rumah susun/apartemen, rumah toko, rumah kantor, atau tanah kavling siap bangun yang besarnya disesuaikan dengan kebutuhan pembiayaan dan kemampuan membayar kembali masing-masing pemohon.

  • Suku bunga ringan.
  • Fleksibilitas tenor kredit hingga 30 tahun.
  • Pengajuan kredit mudah secara online dengan eform BNI Griya.
  • Plafon kredit maksimal hingga Rp 20 milyar.
  • Tenor kredit :
    Tujuan PengajuanTenor Kredit Maksimal
    Pembelian rumah tapak atau rumah susun/apartmen, baik baru maupun seken.30 tahun
    Pembelian, pembangunan, renovasi, take over, refinancing rumah tapak ataupun rumah susun/apartmen.25 tahun
    Pembelian kavling siap bangun.
    Pembelian, pembangunan, renovasi, take over, refinancing rumah toko/rumah kantor.
    10 tahun
  1. Warga Negara Indonesia.
  2. Usia minimum 21 tahun saat pengajuan.
  3. Usia maksimal saat kredit lunas :
    • 55 tahun atau sesuai usia pensiun untuk pegawai/karyawan.
    • 65 tahun untuk wiraswasta dan profesional.
  4. Pegawai tetap dengan masa kerja minimal :
    • 2 tahun bagi pegawai Perusahaan yang belum go public.
    • 1 tahun bagi pegawai Perusahaan yang telah go public.
    • Tidak ada batasan minimal masa kerja khusus pegawai : ASN dan CASN di Instansi dan Perguruan Tinggi Negeri non Badan Hukum, Perguruan Tinggi Negeri/Swasta Badan Hukum, BUMN/BHMN/BUMD, Lembaga Tinggi/Instansi Pemerintah.
  5. Wiraswasta atau profesional yang telah menjalankan usaha atau profesinya minimal 2 tahun.
  6. Persyaratan Dokumen :
    Jenis DokumenPegawai TetapProfesionalPengusaha/Wiraswasta
    Fotokopi KTP (suami dan istri)
    Fotokopi Kartu Keluarga
    Fotokopi Surat Nikah (apabila sudah menikah)
    Fotokopi NPWP Pribadi/SPT PPH 21
    Fotokopi Rekening Gaji 3 Bulan Terakhir

    Fotokopi Rekening Koran 6 Bulan Terkahir
    Asli Surat Keterangan Kerja dan Slip Gaji

    Fotokopi Ijin Praktik/Surat Kepengurusan perpanjangan izin praktik dari instansi terkait

    Fotokopi SIUP/Surat Izin Usaha Lainnya/TDP/NIB (Nomor Induk Berusaha)/surat kepengurusan pembuatan/perpanjangan jika TDP/NIB sedang diproses

    Fotokopi Akte Pendirian dan/atau akta perubahan terakhir (jika ada perubahan pengurus/pemilik saham)

    Pas Foto Pemohon dan Suami/Istri Pemohon ukuran 3x4
    Fotokopi Dokumen Jaminan*)
    Fotokopi Laporan Keuangan 2 Tahun Terakhir

    *) Properti baru : Surat Pemesanan Rumah.
    Properti seken : Sertifikat IMB, Bukti Lunas PBB Tahun Terakhir.

BNI Griya

Suku Bunga Promo KPR BNI Griya – Q4 Tahun 2024

Single Fixed RateMinimum Tenor KreditSuku Bunga (p.a eff)
ABCDE
Top 8 Selected DeveloperTop Selected DeveloperSelected DeveloperNon Selected Developer and Non PrimaryMultiguna/Refinancing
Fixed 1 Tahun3 Tahun2,75%2,75%3,25%3,75%4,75%
1 Tahun8,00%8,00%8,25%8,75%9,25%
Fixed 2 Tahun2 Tahun8,00%8,00%8,25%8,75%9,25%
Fixed 3 Tahun15 Tahun2,50%2,75%3,25%3,75% 
10 Tahun3,75%3,75%4,25%4,755,75
5 Tahun6,75%6,75%7,25%7,758,75
3 Tahun8,00%8,00%8,25%8,75%9,25%
Fixed 4 Tahun4 Tahun8,00%8,00%8,25%8,75%9,25%
Fixed 5 Tahun15 Tahun3,50%3,75%4,25%5,25% 
12 Tahun4,50%4,75%5,25%6,25% 
10 Tahun5,50%5,75%6,25%6,75%7,75%
5 Tahun8,00%8,00%8,25%8,75%9,25%
Fixed 6 Tahun6 Tahun8,00%8,00%8,25%8,75%9,25%
Fixed 7 Tahun7 Tahun8,00%8,00%8,25%8,75%9,25%
Fixed 8 Tahun8 Tahun8,00%8,00%8,25%8,75%9,25%
Fixed 9 Tahun9 Tahun8,75%8,75%9,25%9,75%10,25%
Fixed 10 Tahun10 Tahun8,75%8,75%9,25%9,75%10,25%
Setelah suku bunga fixed berakhir, maka dikenakan suku bunga floating yang berlaku.
 
Fixed Berjenjang
Fixed Tahun ke-1 sampai dengan 315 Tahun3,75%3,75%4,25%4,75% 
Fixed Tahun ke-4 sampai dengan 57,75%7,75%8,25%8,75% 
Fixed Tahun ke-6 sampai dengan 109,75%9,75%10,25%10,75% 
Fixed Tahun ke-115 Tahun2,75%    
Fixed Tahun ke-2 sampai dengan 34,75%    
Fixed Tahun ke-4 sampai dengan 58,75%    
Fixed Tahun ke-6 sampai dengan 109,75%    
Fixed Tahun ke-11 sampai dengan 1510,75%    
Fixed Tahun ke-110 Tahun2,75%2,75%4,25%4,75% 
Fixed Tahun ke-2 sampai dengan 36,25%6,25%6,85%7,35% 
Fixed Tahun ke-4 sampai dengan 58,75%8,75%9,25%9,75% 
Fixed Tahun ke-6 sampai dengan 109,75%9,75%10,25%10,75% 
Setelah suku bunga fixed berakhir, maka dikenakan suku bunga floating yang berlaku.
 
Biaya-biaya
Provisi0%0,50%0,50%1,00%
AdministrasiRp 0,-Rp 0,-Rp 500.000,-Rp 500.000,- sampai dengan Rp 2.500.00,-

Keterangan Tipe Suku Bunga Promo :

  1. Promo spesial untuk tujuan pengajuan pembelian properti baru yang dikembangkan oleh developer : Ciputra, Sinarmas Land, Jaya Land, Paramount, Modernland, Summarecon, Agung Sedayu, Agung Podomoro.
  2. Promo spesial untuk tujuan pengajuan pembelian properti baru yang dikembangkan oleh developer : Lippo, Pakuwon, Alam Sutra, Intiland, Sentul City, Metropolitan, Pondok Indah.
  3. Promo khusus untuk tujuan pengajuan pembelian properti baru yang dikembangkan oleh developer terpilih selain yang sudah disebutkan pada poin A dan B serta untuk tujuan pengajuan pembelian agunan kredit bermasalah BNI.
  4. Promo khusus untuk tujuan pengajuan pembelian properti baru diluar developer terpilih, pembelian properti seken, pembangunan/renovasi, top up fasilitas BNI Griya eksisting atau take over fasilitas KPR dari Bank lain.
  5. Promo khusus untuk tujuan pengajuan Refinancing dan Multiguna.

Periode Program

Semua promo spesial diatas hanya berlaku untuk permohonan dengan dokumen dilengkapi selambat-lambatnya tanggal 31 Desember 2024.

Biaya-Biaya Pengajuan :

  1. Appraisal mulai dari Rp 300.000,- (atau sesuai tagihan dari pihak kantor jasa penilaian publik/KJPP).
  2. Pengikatan agunan sesuai tagihan dari pihak notaris.
  3. Asuransi jiwa sesuai kebijakan tarif Perusahaan Asuransi (bergantung pada plafon kredit, tenor kredit, usia dan kondisi kesehatan pemohon.
  4. Asuransi kerugian sesuai kebijakan tarif Perusahaan asuransi (bergantung pada plafon kredit, tenor kredit, jenis jaminan dan nilai bagunan jaminan).

Biaya Lainnya :

  1. Denda keterlambatan pembayaran angsuran : sebesar 2,5% (dua koma lima persen) per bulan yang dihitung dari nilai angsuran yang tertunggak.
  2. Denda pelunasan dipercepat : 2,5% dari nilai pelunasan apabila pelunasan dilakukan selama masa fixed rate, atau 3,0% dari nilai pelunasan apabila pelunasan dilakukan setelah masa fixed rate berakhir.

Simulasi BNI Griya.